20 Lemari dan Walk-in Closet untuk Ruang Terbatas

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
Таунхаус в Подмосковье, Студия авторского дизайна ASHE Home Студия авторского дизайна ASHE Home Гардеробная в эклектичном стиле
Loading admin actions …

Kamar ganti pakaian atau walk-in closet, adalah sekutu terbaik dari penampilan kita. Tidak masalah apakah Anda pria atau wanita, kamar ganti pakaian akan mengurus baik gaya dan pakaian Anda. Selain itu, mereka biasanya menjadi teman terbaik kita di pagi hari, yang akan memberikan kita kenyamanan dan membantu menemukan apa yang kita cari dengan lebih cepat.

Namun terkadang, kita hanya memiliki ruang yang sangat kecil atau terbatas untuk membuat sebuah walk-in closet. Tapi itu tidak berarti Anda tidak dapat memilikinya dengan desain dan gaya yang hebat, seperti yang kami tampilkan dalam Buku Ide ini.

1. Rak di Dinding

Untuk memanfaatkan ruang dengan lebih baik, maka hal yang ideal adalah dengan menempatkan rak-rak atau lemari penyimpanan di dinding.

2. Menyesuaikan Ruangan Anda

Jika kita hanya memiliki beberapa meter untuk menempatkan lemari atau membuat kamar ganti, maka pilihan terbaik adalah merancang dan kemudian memesan lemari yang sesuai dengan selera, kebutuhan dan ruang yang Anda miliki di rumah.

3. Jika Hanya Ada Satu Ruangan, Buatlah Lemari Multifungsi

Jika kita perlu membuat sebuah ruangan kecil menjadi sangat berguna, efektif dan efisien, maka kita perlu memilih desain minimalis dan bentuk yang sederhana, yang memungkinkan kita untuk memasukkan lebih banyak perabotan pada ruang tersebut. Buatlah desain yang simpel, yang dikombinasikan dengan beberapa cermin, yang akan menjadi paduan yang unik dan cocok untuk ruang terbatas.

4. Tempat Penyimpanan Khusus

Pilihan terbaik untuk bisa memanfaatkan ruang yang kita miliki, adalah dengan membangun sebuah set tempat penyimpanan khusus, yang memungkinkan Anda memiliki tempat untuk semua barang Anda, dan membantu Anda menghindari terjadinya penumpukan. Dan untuk melengkapinya, Anda bisa menggunakan beberapa kotak atau wadah plastik, dengan ukuran berbeda.

5. Membagi Ruang

Agar pengaturan dapat menjadi lebih baik dan agar desainnya terlihat lebih baik, Anda bisa membagi ruangan Anda. Tidak perlu membuat pembagian yang masif, terkadang hanya dengan menggunakan beberapa pembatas berwarna seperti pinggiran kayu alami di sudut ruang seperti yang Anda lihat di foto di atas, akan membantu Anda membuat pembagian ruang yang jelas, tanpa menghabiskan banyak tempat. Pilihan bagus lainnya adalah dengan mengubah arah tata letak desain tempat penyimpanan Anda.

6. Manfaatkan Apapun

Jika Anda memiliki rumah yang kecil, maka sudah seharusnya Anda tidak membiarkan ada spot-spot mati di dalamnya. Anda bisa memanfaatkan koridor, sudut atau ruang di bawah tangga Anda untuk menempatkan lemari di mana Anda bisa menyimpan pakaian yang Anda gunakan secara rutin. Anda juga bisa membaginya berdasarkan musim, untuk membuat penataan yang lebih baik.

7. Ruang Serbaguna

Untuk memanfaatkan ruang yang kita miliki dengan lebih baik, kita bisa menciptakan lingkungan yang multifungsi atau serbaguna. Ingatlah bahwa rumah Anda adalah area tiga dimensi, bukan dua dimensi. Dan, jangan batasi pikiran pada luas atau lebar area yang Anda miliki, tapi juga manfaatkan ketinggiannya.

8. Memanfaatkan Dinding

Anda bisa membuat sebuah walk-in closet kecil dengan menggunakan struktur sederhana dan beberapa pengait seperti yang ditunjukkan foto di atas. Bentuk seperti ini akan membantu Anda menyortir beberapa benda yang terkadang menumpuk di sudut dan mengambil banyak ruang seperti tas, dasi dan syal.

9. Beri Sedikit Pencahayaan

Agar lemari pakaian Anda terlihat lebih stylish, maka sebaiknya gunakan desain Anda sendiri. Pastikan warnanya menarik, memiliki handle dan rak dengan warna kontras, dan Anda dapat menambahkan sedikit pencahayaan di bagian atasnya untuk memberikan sentuhan yang lebih glamor.

10. Sistem Ditarik

Tempat penyimpanan dengan sistem ditarik, dapat membantu kita untuk memanfaatkan ruangan dengan lebih baik, dengan keuntungan mereka hanya akan memakan tempat saat dibutuhkan. Jika tidak mereka akan tetap tersembunyi, dan membuat Anda memiliki ruang yang lebih banyak.

11. Tambahkan Tekstur

Anda dapat menambahkan beberapa tekstur pada desain atau goresan-goresan warna untuk menyesuaikan lemari pakaian Anda dengan ruangan yang Anda miliki. Atau Anda juga bisa memilih desain atau motif dan mencetaknya di bahan vinil, dan menyesuaikannya dengan lemari pakaian Anda.

12. Manfaatkan Semua Ruang

Anda bisa meletakkan lemari sepatu di area bawah tangga atau beberapa lemari untuk menyimpan jas dan jaket Anda di dinding lorong atau koridor rumah Anda. Dengan demikian Anda akan selalu memiliki segala sesuatunya, dan rumah Anda akan rapi tanpa harus mengurangi lebih banyak space.

13. Desain yang Cantik

Tidak masalah jika ruangan Anda kecil, yang terpenting, jangan sampai kehilangan gaya. Jika yang Anda inginkan adalah sebuah kamar ganti yang cantik, Anda bisa memilih lemari pakaian dengan bahan lapisan permukaan yang terang, dan tambahkan sedikit pencahayaan untuk menciptakan sebuah desain ruangan yang spektakuler.

14. Menyesuaikan Desain dengan Ruangan

Anda bisa memanfaatkan lubang-lubang pada rumah Anda dan membuat desain lemari yang sesuai dengan bentuk lubang-lubang itu. Anda dapat menyesuaikan tempat penyimpanan dengan bentuk ruangan dan memasang beberapa keranjang atau rak untuk menempatkan barang-barang Anda.

15. Lupakan Pintu!

Pintu bisa sangat berguna sebagai penutup tempat penyimpanan barang Anda, tapi terkadang, mereka mengambil lebih banyak tempat daripada yang dibutuhkan. Oleh karena itu, Anda bisa mengganti pintu Anda dengan tirai kain yang romantis. Anda akan memiliki dekorasi yang sangat lembut, klasik bahkan elegan, tanpa harus membuat perubahan besar di kamar tidur Anda.

16. Furnitur Tambahan

Jika ukuran lemari Anda kecil, Anda dapat menambahkan beberapa aksesoris di dekatnya, atau menempatkan beberapa elemen untuk menutup celah-celah ruangan. Contohnya sebuah walk-in closet simpel yang memiliki lemari kayu, meja rias dengan cerminnya, dan area untuk menggantungkan blazer, jas atau jaket Anda, di mana semuanya seolah-olah merupakan bagian dari ruangan Anda.

17. Hanya yang Diperlukan Saja

Desain basic atau standar biasanya dianggap membosankan. Tapi kenyataannya, mereka lebih stylish dan elegan. Dan untuk membuat mereka terlihat lebih baik, kami anjurkan Anda untuk menggunakannya dalam warna netral, dan dengan bahan-bahan alami seperti kayu. Ini akan membuat lingkungan Anda terasa lebih ringan.

18. Kayu dan Putih di Sudut Kecil

Ini adalah bukti bahwa Anda tidak membutuhkan banyak meter persegi, simply kreativitas.

19. Menggunakan Cermin

Ingin tahu rahasia untuk menciptakan lemari yang tak terlihat atau tak kasat mata? Simpel, Anda hanya perlu mengganti pintu Anda dengan cermin. Perubahan kecil ini akan membuat keseluruhan ruangan terlihat lebih lebar, dan Anda akan melihat pencahayaan Anda menerangi semua sudut ruangan. Sempurna!

20. Desain yang Elegan

Pintu lemari pakaian Anda akan menjadi aksesoris utama Anda, dan mereka juga akan membantu Anda menghias ruang di mana mereka ditempatkan. Jadi pilihlah desain yang cantik dan konsisten dengan dekorasi keseluruhan ruangan. Dan untuk keperluan ini lemari kayu akan sangat ideal, karena mereka adalah bahan yang sangat serbaguna.

Estimasi Biaya Pembuatan Kabinet Walk In Closet

Manfaatkan salah satu sisi dinding sebagai area closet room. Ukuran lemari pakaian walk in bisa disesuaikan dengan luas dinding tersebut. Sedangkan biaya pembuatannya bisa dihitung dengan cara berikut.

  • Ukur luas dinding yang dialokasikan. Dimensi lemari pakaian akan menyesuaikan angka tersebut dengan penambahan ukuran kedalaman rak.
  • Cari tahu biaya pembuatan walk in closet menempel dinding, mulai dari desain, pilihan bahan, serta instalasinya.
  • Estimasi tarif desain lemari walk in mulai dari Rp350 ribu/m2. Sedang biaya pembuatannya sekitar Rp1,5 juta/m2. Itu sudah termasuk material, finishing, serta ongkos instalasi.

Sebagai contoh, Anda mengalokasikan satu dinding kamar selebar 2m dan tinggi 3m, maka perhitungannya:

  • Desain : 2 x 3 x Rp350.000 = 2.100.000
  • Pembuatan : 2 x 3 x Rp1.500.000 = 9.000.000

Jadi total bujet yang dibutuhkan untuk membuat lemari pakaian model walk in adalah Rp11.100.000,-.

Apabila dirasa terlalu mahal, pertimbangkan untuk membuat lemari bongkar pasang. Cara membuat lemari bongkar pasang bisa dengan memanfaatkan papan kayu yang ditopang rangka besi siku. Inspirasinya bisa Anda lihat di buku ide berikut ini: 25 Ide Kreatif Lemari dan Rak untuk Menyimpan Barang.

Нужна помощь с проектом дома?
Обратитесь к нам!

Последние статьи